Serba-Serbi MotoGP

Dovi Optimis MotoGP Ceko jadi Titik Balik Ducati

Andrea Dovizioso ingin pangkas jarak poin dari Quartararo di Brno. ducati
Andrea Dovizioso ingin pangkas jarak poin dari Quartararo di Brno. ducati

Autogear.id: Andrea Dovizioso berharap dalam lanjutan seri ketiga MotoGP 2020 yang berlangsung di Sirkuit Brno, Ceko akhir pekan ini, ia bisa memangkas jarak poin dari Fabio Quartararo yang saat ini memimpin klasemen sementara. 

Bukan tanpa alasan, menurut Dovi sirkuit Brno merupakan lintasan yang sangat cocok dengan karakter motor Desmosedici Ducati. 

"Brno adalah lintasan yang mendukung kekuatan motor Desmosedici GP kami, tetapi ini tidak akan cukup karena kami harus secepatnya tampil maksimal sejak latihan bebas Jumat," kata Dovizioso. 

Dovi menambahkan, berbeda dengan dua seri sebelumnya di Jerez, motor Ducati kerap mengalami kendala yang membuat dirinya dan pembalap Ducati lainnya sulit bersaing. 

Karena itu, ia berharap MotoGP Brno akan menjadi titik balik Ducati dalam perburuan gelar juara dunia tahun ini. 

"Saya tidak sabar menunggu balapan berikutnya di Brno untuk menghilangkan perasaan tidak menyenangkan di Jerez," lanjutnya. 

"Semua informasi yang kami kumpulkan dalam dua balapan pertama akan membantu kami memulai akhir pekan ini dengan beberapa aspek yang jelas. Secara fisik saya merasa baik, dan saya yakin saya bisa mendapatkan hasil yang baik," bebernya. 

Di balapan MotoGP Ceko musim 2019 lalu, Dovi tampil garang dan finish kedua di belakang Marc Marquez. Namun tahun ini, the baby alien dipastikan absen di Brno sehingga ini akan menjadi keuntungan tersendiri bagi pembalap Italia tersebut untuk mencuri kemenangan. 

Dari dua seri MotoGP yang sudah berjalan, Dovi sendiri saat ini menempati peringkat ketiga klasemen sementara MotoGP dengan koleksi 26 poin. Sedangkan pimpinan klasemen sementara ditempati oleh Fabio Quartararo (50 poin) disusul Maverick Vinales di peringkat kedua (40 poin).


(uda)