Serba-Serbi Formula 1

F1 Belgia: Hamilton Pole Position dan Cetak Rekor Baru

Lewis Hamilton raih pole positon dan pecahkan rekor catatan waktu di sirkuit Spa, Belgia. planetf1
Lewis Hamilton raih pole positon dan pecahkan rekor catatan waktu di sirkuit Spa, Belgia. planetf1

Autogear.id: Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton meraih pole position di F1 Grand Prix Belgia usai mencatat waktu tercepat di sesi kualifikasi yang berlangsung Sabtu (29/8/2020) di Sirkuit Spa Francorchamps. 

Hamilton mencatatkan waktu terbaik 1 menit 41.252 detik. Tak hanya pole position, torehan waktu tersebut juga membuat Hamilton mencatat rekor lap time terbaru di Sirkuit Spa. 

Seperti biasanya, rekan setim Hamilton, Valtteri Bottas menempati posisi kedua dengan selisih 0,511 detik dari Hamilton disusul pembalap Red Bull, Max Verstappen dengan selisih waktu 0,526 detik. 

Pembalap Renault, Daniel Ricciardo mengisi posisi keempat disusul Alex Albon (Red Bull) dan Esteban Ocon (Renault) masing-masing urutan kelima dan keenam.

Sementara itu, hasil mengecewakan lagi-lagi diraih para pembalap Ferrari. Charles Leclerc menempati posisi ke-13 dengan torehan waktunya 1 menit 42.996 detik, sedangkan Sebastian Vettel di urutan ke-14. 

Hasil kualifikasi F1 Grand Prix Belgia: 

1 Lewis Hamilton Mercedes 1:41.252
2 Valtteri Bottas Mercedes 0.511s
3 Max Verstappen Red Bull 0.526s
4 Daniel Ricciardo Renault 0.809s
5 Alex Albon Red Bull 1.012s
6 Esteban Ocon Renault 1.144s
7 Carlos Sainz McLaren 1.186s
8 Sergio Perez Racing Point 1.280s
9 Lance Stroll Racing Point 1.351s
10 Lando Norris McLaren 1.405s
11 Daniil Kvyat AlphaTauri 1:42.730
12 Pierre Gasly AlphaTauri 1:42.745
13 Charles Leclerc Ferrari 1:42.996
14 Sebastian Vettel Ferrari 1:43.261
15 George Russell Williams 1:43.468
16 Kimi Raikkonen Alfa Romeo Racing 1:43.743
17 Romain Grosjean Haas 1:43.838
18 Antonio Giovinazzi Alfa Romeo Racing 1:43.950
19 Nicholas Latifi Williams 1:44.138
20 Kevin Magnussen Haas 1:44.314


(uda)