Autogear.id – Hyundai Creta Dynamic Black Edition resmi diperkenalkan. Dimana di India dinamakan dengan Creta Knight Edition. Perkenalan si hitam dinamis ini dilakukan PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) pada perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, Kemayoran Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023). Sebagai SUV, Creta Dynamic Black Edition memiliki tampilan stylish futuristik. Diperkuat teknologi kekinian antara lain Hyundai Bluelink.
President Director PT HMID, Woojune Cha mengatakan, Hyundai mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas respon positif yang diberikan masyarakat Indonesia. “Terima kasih karena pada tahun 2022 telah menjadikan Creta salah satu produk unggulan, dari seluruh jajaran produk Hyundai di Tanah Air,” kata Woojune Cha.
Sedangkan Chief Operating Officer PT HMID, Makmur mengatakan, Creta Dynamic Black Edition mengusung karakter gagah melalui perpaduan desain dan teknologi. Sehingga membuat pengalaman berkendara lebih pede. “Dihadirkan dengan karakter dinamis, serta inovasi Hyundai bluelink sebagai connected car service. Model terbaru ini dihadirkan khusus untuk konsumen bergaya hidup modern, dinamis, dan stylish,” terangnya.
Bicara tampilan, sisi depan black front gril mobil ini dilengkapi garnish dan lampu parametric jewel hidden-type DRL. Tampilan berbeda pada komponen emblem, dengan dark monochrome front H-emblem. Adapun bagian bawah mobil ini terdapat black front bumper garnish dan black front body kit mendongkrak kesan stylish.
Baca Juga:
Suzuki Grand Vitara Lahir Lagi, Kini Dalam Versi Hybrid
Mengejar pencahayaan optimal saat berkendara, telah disematkan LED multi focus reflector (MFR) headlamps pada bagian depan. Juga LED rear combination lights pada bagian belakang. Sementara sisi sampingnya, tampil serba hitam dengan black C-pillar garnish dan juga black roof rail pada bagian atap. Kesan sporty diperkuat black alloy wheels 17 inci, black side skirt, dan black rear body kit.
Melongok interiornya, sisi infotainment Creta dilengkapi layar display audio screen 8 inci dengan ragam fitur di dalamnya, dan dapat terhubung ke smartphone. Kemudian fasilitas wireless smartphone charger, dan full automatic temperature control. Performa berkendaranya masih mengadopsi mesin bensin Smartstream 1.5L, dilengkapi dengan teknologi Hyundai Intelligent Variable Transmission (IVT).
Teknologi tersebut memungkinkan mobil ini mengoptimalkan efisiensi bahan bakar, dan berkendara lebih responsif. Kombinasi tersebut pada akhirnya memungkinkan Creta Dynamic Black Edition mencapai tenaga maksimum hingga 115 ps/6.300 rpm, serta torsi maksimum hingga 143,8 Nm/4.500 rpm. Mengenai harga yang ditawarkan, Creta Dynamic Black Edition dipasarkan dengan harga Rp350 juta on the road Jakarta.
(uda)