Autogear.id - Saat ini berbagai kemudahan dilakukan oleh pihak showroom maupun lembaga pembiayaan untuk masyarakat Indonesia dalam meminang mobil bekas. Namun di saat yang bersamaan juga diperlukan melihat lebih detail soal apa saja yang patut diperhatikan jika ingin meminang mobil bekas. Berikut beberapa tips untuk memiliki mobil bekas.
Langkah awal, jangan tergiur dengan harga yang ‘miring’ dari pasaran. Pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan bagus dan baik dari sisi tampilan. Sebaiknya juga Anda lakukan test drive singkat untuk pengecekan performa, handling, ragam fitur hingga sisi ergonomikanya.
CEO Otospector, Jeffrey Andika menegaskan bahwa membeli mobil bekas sekarang bukan hal yang mudah. Namun jika tahu caranya, tentu lebih mudah. Salah satunya dengan memanfaatkan jasa inspeksi kendaraan bekas untuk memastikan kondisi kendaraan yang ingin dipinang.
Baca Juga:
Ronin, Siasat TVS Perluas Portofolio ke Segmen Retro
"Saat ini kendaraan bekas yang tersebar di Indonesia sangat banyak. Dari sisi peminat juga sangat besar, namun tidak semua kondisinya berada dalam kondisi terbaik. Terlebih kendaraan yang sudah berusia di atas 10 tahun. Diperlukan ketelitian sebelum membeli kendaraan tersebut. Kami di Otospektor sudah berpengalaman melakukan inspeksi, tentunya punya cara sendiri untuk mengetahui kondisi sebuah kendaraan melalui berbagai analisa dan pemeriksaan singkat," klaim Jeffrey.
Perhatikan juga soal garansinya. Mobil yang dijamin oleh garansi tentu akan membuat hati Anda jauh lebih aman, nyaman dan tenang. Karena fungsi garansi ini adalah untuk memberikan perlindungan terhadap kerusakan yang disebabkan karena pemakaian serta untuk menanggung biaya perbaikan kerusakan.
(uda)