Autogear.id - Jelang pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) mendatang, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) malah meluncurkan duet terbaru, New Xpander dan Xpander Cross.
Ajang GIIAS yang akan diselenggarakan pada 11 - 21 November 2021 ini, memang menjadi salah satu alasan tersendiri bagi MMKSI. Sehingga memutuskan untuk merilis Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross terbaru.
“Kami ingin membawa sesuatu yang istimewa, untuk para konsumen setia kami di pameran GIIAS 2021. Apalagi GIIAS sempat tertunda beberapa kali”, kata Naoya Nakamura, President Director MMKSI dalam acara peluncuran virtual Mitsubishi New Xpander dan Xpander Cross, Senin (8/11).
BACA: GIIAS 2021 Diikuti 22 APM Mobil dan 100 Merek Otomotif
Tetapi selain GIIAS, kiranya ada alasan lain bagi MMKSI memperkenalkan duo Xpander yang masuk segmen low MPV ini. Yakni dengan adanya perpanjangan relaksasi PPnBM 100% yang telah ditetapkan pemerintah sampai akhir tahun 2021.
“Xpander dan Xpander Cross terbaru dikembangkan melalui riset mendalam. Selama ini, sejak diperkenalkan pada 2017, Mitsubishi Xpander telah mendapat respon positif dari konsumen Indonesia. Dengan total populasi saat ini mencapai lebih dari 210.000 unit”, kata Nakamura.
Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division MMKSI mengatakan, setelah diperkenalkannya untuk pertama kali, Mitsubishi New Xpander dan Xpander Cross ditargetkan terkirim ke konsumen dalam tahun ini.
“Produk ini pertama kali diperkenalkan. Kami pastikan bagi konsumen yang memesan Xpander dan Xpander Cross terbaru akan menerimanya tahun ini juga. Mengingat kami menyesuaikan pula dengan regulasi PPnBM 100% yang diperpanjang hingga akhir tahun”, pungkas Irwan.
BACA JUGA: Tips Memasukkan Sepeda ke Mobil SUV atau MPV Ala Rifat Sungkar
Sementara Eichiro Hamazaki, Director of Aftersales Division MMKSI menjelaskan, kendati Mitsubishi memperkenalkan New Xpander dan Xpander Cross terbaru. Namun untuk Xpander dan Xpander Cross generasi sebelumnya tetap tersedia di dealer-dealer resmi Mitsubishi.
“Tetap ada Xpander dan Xpander Cross generasi sebelumnya. Silahkan konsumen yang berminat untuk datang dan membelinya. Tentunya tersedia beragam promo menarik”, ucap Hamazaki.
Walaupun secara resmi sudah diperkenalkan ke hadapan publik, tetapi pihak MMKSI belum mau memberitahukan berapa harga resmi dari Xpander dan Xpander Cross. “Untuk harga Xpander dan Xpander Cross terbaru, akan kami umumkan di GIIAS nanti. Tunggu saja ya”, pungkas Nakamura.
(acf)