Autogear.id - BMW baru-baru ini menegaskan bakal mendukung penyelenggaraan MotoGP di semua seri dengan memasok safety car dalam penyelenggaraan balap MotoGP semua seri 2022. Adapun jenis mobil yang dipasok adalah M2 CS Racing yang memang memiliki spesifikasi mobil balap. Tak ingin kalah dari induk mereka di Jerman, BMW Indonesia pun turut mendukung penyelenggaraan MotoGP Indonesia nantinya.
Kali ini mereka menyiapkan safety car untuk Mandalika Grand Prix Association (MGPA), promotor MotoGP di Indonesia. Mereka akan menyiapkan Safety Car MGPA selama gelaran Internasional bergengsi MotoGP 2022 di Indonesia ‘Pertamina Grand Prix of Indonesia’ mulai 18-20 Maret 2022.
Peresmian kerja sama dilakukan dengan penyerahan secara simbolis kendaraan BMW yang dilakukan oleh Bayu Riyanto, Vice President Sales and Network Development BMW Indonesia kepada Cahyadi Wanda, Vice President MGPA.
Kerja sama ini membuktikan komitmen BMW Indonesia untuk mendukung perkembangan Motorsport di Indonesia. Tahun lalu, BMW Indonesia juga telah menjadi Official Mobility Partner dari MGPA pada gelaran Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) dan World Superbike (WSBK). Hadir dalam seremoni penyerahan secara simbolis kendaraan BMW turut.
Baca Juga:
FIA Resmi Relokasi Michael Masi, Eduardo Freitas jadi Gantinya
Adapun mobil yang akan digunakan adalah mobil listrik BMW 330e M Sport yang akan menjadi Safety Car MGPA khusus untuk Pertamina Mandalika International Street Circuit. Safety Car BMW ini juga telah digunakan pada Tes MotoGP Mandalika 2022 sebagai tes pra musim terakhir jelang MotoGP musim ini yang digelar pada tanggal 11-13 Februari.
Lebih dari 20 tahun, secara global, BMW adalah Official Partner of MotoGP, tepatnya sejak tahun 1999, terlibat dan menyediakan berbagai model kendaraan BMW M sebagai Safety Car untuk gelaran MotoGP di seluruh dunia. Selain itu juga kendaraan BMW M merupakan hadiah untuk pembalap terbaik di MotoGP.
Untuk ajang MotoGP 2022, Pertamina Grand Prix of Indonesia, BMW menghadirkan BMW M3, BMW M5 CS, dan BMW M2 CS terbaru untuk mengawal para pembalap MotoGP. BMW M2 CS yang hadir di ajang ini merupakan model kendaraan terbaru yang baru diluncurkan secara global pada 14 Februari 2022. Selain itu sejak tahun 2021, BMW M juga menghadirkan BMW M 1000 RR Safety Bike untuk mengawal jalannya MotoGP.
“Kami bangga kembali menjadi Official Mobility Partner untuk Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, menyambung kolaborasi yang terjalin sangat baik dengan MGPA. Kini kami menyerahkan secara simbolis 1 unit mobil sebagai Safety Car MGPA. BMW 330e M Sport akan digunakan di area sirkuit sebagai Safety Car. Inisiatif ini sekali lagi bukti komitmen kami mendukung perkembangan Motorsport di Indonesia,” ujar Bayu Riyanto pada saat seremoni berlangsung.
Baca Juga:
Mau Test Drive Hyundai Creta dari Rumah? Silakan Dicoba!
Cahyadi Wanda dari MGPA juga merasa senang dengan kerja sama ini. Setidaknya bisa menjadi menjadi Safety Car untuk gelaran MotoGP. Kendaraan ini telah digunakan dalam tes MotoGP pekan lalu dan terbukti sangat ideal untuk mengawal para pembalap MotoGP. "Saya harap kerja sama MGPA dan BMW Indonesia dapat terus diperkuat di masa mendatang.”
BMW 330e M Sport hadir dengan teknologi BMW eDrive technology dan merupakan kendaraan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV). Kombinasi mesin bensin 2.0L dan motor elektrik mampu menghasilkan tenaga hingga 252 hp dan torsi 420 Nm, dan hasilkan efisiensi terbaik di kelasnya.
Mobil ini merupakan pilihan terbaik yang dapat memberikan kepuasan di dua sisi, baik untuk aspek kenikmatan berkendara dan efisiensi. Pada kesempatan ini BMW Indonesia bekerjasama dengan Pertamina. Hal ini dilakukan untuk menjaga kualitas Safety Car MGPA untuk MotoGP dengan menggunakan bahan bakar Pertamax Turbo, produk unggulan Pertamina dengan RON tertinggi 98 yang memenuhi kebutuhan kendaraan sport dengan teknologi tinggi.
(uda)