Autogear.id: Juara dunia Formula 1 dari tim Mercedes, Lewis Hamilton akhirnya angkat bicara perihal fenomena virus Corona yang membuat kacau balau penyelenggaraan agenda olahraga di seluruh dunia.
Dalam sesi konferensi pers jelang GP Australia, Kamis (12/3/2020) pembalap asal Inggris ini mengaku 'shock' dengan efek dari penyebaran virus Corona.
Hal yang menarik justru pernyataan Hamilton terkesan menyalahkan keputusan GP Australia yang tetap menggelar race di tengah ancaman virus Covid-19.
Hamilton menilai hal ini terkesan dipaksakan. Dalam sesi wawancara, Hamilton bahkan membandingkan NBA dengan F1 dalam situasi saat ini.
"Saya sangat terkejut, kita semua ada di sini. Seperti yang kita lihat, dunia bereaksi meski sedikit terlambat. NBA menghentikan kejuaraannya, tapi F1 tetap melanjutkan balapan," kata Hamilton dikutip dari situs resmi F1.
Selanjutnya, menanggapi alasan kenapa F1 Australia tetap digelar, Lewis pun menjawab dengan singkat. "Uang adalah raja," tegasnya.
Lepas dari pro dan kontra, penyelenggara F1 Australia tetap berusaha menerapkan prosedur yang memprioritaskan keamanan para pembalap F1.
Beberapa aturan yang diterapkan selama GP Australia nanti yaitu seperti pembatasan interaksi antara pembalap dan fans. Pembalap dilarang memberi tanda tangan hingga berfoto selfie.
(uda)